Kuliner yang ada diindonesia memang sangat enak-enak mulai dari olahan laut, sayuran, dan lain sebagainya makanan ini sangat disukai oleh semua orang sebab rasanya yang enak dan gurih membuat semua orang menyukainya, selain rasanya yang enak makanan ini juga sangat sederhana dan gampang untuk dibuat bahan-bahannya juga sangat gampang untuk kita dapatkan dipasar tradisional atau pasar swalayan, selain itu kari ikan tongkol ini juga sangat bergizi dan baik untuk kita konsumsi. bagi anda yang ingin tahu resep cara memasak kari ikan tongkol langsung saja kita simak resep cara memasak kari ikan tongkol berikut dibawah ini.
Bahan-Bahan Untuk Membuat Kari Ikan Tongkol Yang Lezat:
Resep Kari Ikan Tongkol
- Sediakan ikan tongkol 800 gram.
- Sediakan asam sesuai kebutuhan.
- Sediakan minyak untuk menumis sekitar 3 sdm
- Sediakan garam sesuai kebutuhan.
- Sediakan daun jeruk purut 1 lembar.
- Sediakan pala 1 1/4 butir.
- Sediakan kayu manis 4 cm.
- Sediakan cengkeh 1 butir.
- Sediakan santan dari 1 butir kelapa sekitar 1 liter.
- Sediakan asam kandis 2 potong.
- Sediakan bawang merah 8 siung.
- Sediakan bawang putih 2 siung.
- Sediakan cabe giling 1 1/2 sdm, atau sesuai selera.
- Sediakan jahe 4 cm.
- Sediakan lengkuas 1 cm.
- Sediakan ketumbar yang telah disangrai 1 sdm.
- Sediakan jintan 1/4 sdt.
- Sediakan merica bulat 1 sdt.
- Siangilah ikan, kikis bagian luarnya hingga bersih, lalu potong-potong, kemudian lumurilah dengan asam dan juga garam sesuai selera. lalu sisihkan sekitar 10 menit.
- Panaskanlah minyak goreng, setelah itu tumis bumbu yang telah dihaluskan, tambahkan daun jeruk, kayu manis, pala, cengkeh dan juga taburkan garam sesuai kebutuhan. aduk-aduk hingga aromanya wangi.
- Tambahkan santan dan aduk-aduk agar tidak pecah, Jika sudah mendidih, tambahkan potongan ikan serta asam kandis. masak terus hingga ikan matang serta santan agak berminyak, setelah itu angkat.